Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meresmikan pembangunan gedung baru dua rumah sakit umum daerah (RSUD), yakni Koja, Jakarta Utara, serta Budhi Asih, Jakarta Timur. Pembangunan itu untuk meningkatkan kapasitas pelayanan, terutama bagi pasien Kartu Jakarta Sehat atau KJS.
"Dua rumah sakit ini memang kurang. Harus ditambah lagi (tempat tidur dan kualitas pelayanan)," ujarnya saat simbolisasi peresmian pembangunan di RSUD Koja pada Rabu (11/12/2013) siang.
Jokowi berharap pembangunan dua gedung rumah sakit tersebut dapat rampung pada akhir 2014. Dengan demikian, Jokowi berharap tidak ada lagi pasien KJS yang telantar di rumah sakit.
Di RSUD Koja, rencananya akan ada penambahan tempat tidur dari 571 tempat tidur menjadi 955 tempat tidur. Penambahan 384 tempat tidur itu terdiri dari penambahan ruang rawat kelas III dari 460 menjadi 754, ruang HCU dari 13 menjadi 47, ruang PICU dari 6 menjadi 26, ruang NICU dari 8 menjadi 24, dan ruang ICU serta ICCU dari 10 tempat tidur menjadi 30 tempat tidur.
Tidak hanya itu, penambahan tempat tidur disertai juga dengan penambahan peralatan kesehatan dan non-kesehatan. Adapun peningkatan sarana dan prasarana lainnya ialah lahan parkir luas.
Penambahan kapasitas pelayanan yang sama juga berlaku sama di RSUD Budhi Asih, yakni penambahan sarana evakuasi pasien, sarana penunjang seperti dapur pasien, penambahan kapasitas rawat jalan, rawat inap, kamar operasi, serta HCU/NICU dari 351 tempat tidur menjadi 506 tempat tidur, dan yang terakhir penambahan kapasitas lahan parkir untuk pengunjung RSUD itu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar