Gencarnya Operasi zebra yang dilakukan pihak kepolisian rupanya membawa efek jera dan kesadaran di masyarakat untuk disiplin dalam berlalu lintas.
Hal itu terlihat dari membeludaknya pembuat Surat Ijin Mengemudi (SIM), pasca giat Operasi Zebra yang telah berlangsung sejak 28 November 2013.
"Dari gelar Operasi Zebra ini telah membuahkan hal positif berupa kesadaran pengendara khususnya yang belum punya SIM. Efeknya, siapa yang belum punya SIM akhirnya membuat, memang ada peningkatan pembuatan SIM sampai dua kali lipat," ujar KBO Satlantas Polres Temanggug, Iptu Markhotib, Rabu (11/12).
Budiyanto (18), warga Kecamatan Temanggung, mengaku sengaja membuat SIM C karena sebelumnya memang belum meilikinya meski hampir setiap hari mengendarai sepeda motor di jalan raya. Dia membuat setelah beberapa hari lalu terjaring razia lalu lintas.
"Saya membuat SIM C daripada tidak tenang kalau di jalan, apalagi akhir-akhir ini marak operasi lalu lintas dan sempat ketilang juga. Daripada duitnya habis buat bayar tilang lebih baik membuat SIM,"tuturnya.
Sementara dari data di bagian pembuatan SIM Satlantas Polres Temanggung peningkatan cukup signifikan terutama untuk pembuatan baru dengan dominasi SIM C oleh para pelajar. Jika sebelumnya rata-rata pemohon SIM per hari hanya 60-70 orang, kini melonjak antara 150-250 pemohon SIM per hari.
Sementara hingga akhir Operasi Zebra tanggal 11 Desember 2013 , polisi telah menindak 2.434 pelanggar, teguran 1.075. Dari data pelanggaran disita barang bukti 665 STNK, 199 kendaraan yang mayoritas sepeda motor.
Pengendara sepeda motor merupakan yang paling banyak melakukan pelanggaran, yakni sebanyak 1.834. Lainnya, mobil penumpang 261, bus 39, dan mobil angkutan barang sebanyak 300 unit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar